OkeNews.net – Menyambut hari ulang tahun kemerdekaan RI, Pemerintah Desa Setungkeplingsar bekerja sama dengan Karang Taruna desa setempat menggelar turnamen badminton bertajuk ‘’Kades Cup 2020’’.
Selain mengisi kegiatan momen menyambut HUT Proklamasi 17 Agustus 2020, turnamen ini juga menjadi event olahraga pertama kali sejak dibangunnya aula atau stadiun Desa Setungkeplingsar.
Ketua Karang Taruna Sekarjati Desa Setungkeplingsar selaku Ketua Panitia Penyelenggara, Aang Kusnadiyamin menjelaskan, turnamen ini diikuti oleh peserta dari 4 desa yakni Desa Setungkeplingsar, Sepit, Senyiur, dan Batu Putik. Jumlah peserta yang ikut berlaga sebanyak 23 pasangan ganda.
Kepala Desa Setungkeplingsar, Saipul Muslimin dalam sambutannya menyatakan, event olahraga ini adalah sebagai ajang silaturahmi antar peseta dari desa-desa yang notabene desa tetangga Setungkeplingsar, Kecamatan Keruak, Kabupaten Lombok Timur (Lotim) NTB.
Untuk itu, Saipul Muslimin yang juga Wakil Ketua I Asosiasi Kepala Desa (AKDES) Kabupaten Lotim itu berharap agar seluruh peserta maupun pengunjung laga ini agar menjunjung tinggi sportifitas dalam berlaga, bukan sekadar mencari menang.
"Pertandingan ini bukan bicara kalah atau menang, namun sebagai ajang pembinaan bakat bagi generasi muda agar tumbuh menjadi pemuda yang tangguh dan merestorasi kembali nilai-nilai patriotisme menyambut hari kemerdekaan," jelas Saipul Muslimin saat buka acara, Selasa (11/08/2020).
Kades berjanji, turnamen bulu tangkis ini akan digelar setiap tahun dalam setiap momen peringatan 17 Agustus. Ia mengaku akan menyisihkan anggaran setiap tahun dari anggaran pemerintah desa. ‘’Untuk turnamen pertama ini, biaya sepenuhnya dari pemerintah desa,’’ pungkas Saipul.