Mantap...! Universitas Hamzanwadi Dapat Program BI Mengajar Sinergi untuk Negeri - www.okenews.net

Sabtu, 01 Agustus 2020

Mantap...! Universitas Hamzanwadi Dapat Program BI Mengajar Sinergi untuk Negeri

OkeNews.net - Universitas Hamzanwadi bersama dengan Bank Indonesia (BI) melaksanakan program BI Mengajar "Sinergi untuk Negeri". Pelaksanaan program ini dilaksanakan sebagai salah satu tindak lanjut dari penandatanganan memorandum of understanding (MoU) antara Universitas Hamzanwadi dengan Bank Indonesia Perwakilan NTB. 

Program Bank Indonesia Mengajar itu sendiri merupakan inisiasi dari Bank Indonesia dalam meningkatkan perkembangan pendidikan di Indonesia. Acara sosialisasi program Bank Indonesia Mengajar yang dilaksanakan melalui metode daring itu dihadiri lebih dari 300-an orang peserta dengan menggunakan flatform zoom.

Wakil Rektor Bidang Akademik Universitas Hamzanwadi, Dr. H. Khirjan Nahdi dalam sambutannya menyampaikan, program Indonesia Mengajar dengan Bank Indonesia ini merupakan salahsatu bentuk kemajuan dalam mengembangkan dunia pendidikan khususnya NTB.

Ia menegaskan, tujuan program ini selain memajukan dunia pendidikan, pelaksanaan kegiatan ini bertujuan untuk mengembangkan potensi mahasiswa di Universitas Hamzanwadi agar menjadi lebih baik. "Program ini sangat baik untuk kemajuan pendidikan di era revolusi industri 4.0," tegas doktor lulusan Universitas Negeri Yogyakrta itu, Sabtu (01/08/2020).

Sementara itu, Achris Sarwani mewakili pihak Bank Indonesia Perwakilan NTB menyampaikan, program Bank Indonesia Mengajar ini bertujuan untuk mengedukasi masyarakat menuju ekonomi digital dan perannya dalam perkembangan Indonesia.

Ia menegaskan, pihak Bank Indonesia menekankan bahwa perkembangan ekonomi digital ekonomi menjadi salah satu indikator negara maju sehingga dengan program BI Mengajar kedepannya akan menjadikan tonggak menuju masyarakat digital di era revolusi industri 4.0.

Selain peluncuran program BI Mengajar dilaksanakan juga program beasiswa pendidikan untuk mahasiswa di Universitas Hamzanwadi selama 2 tahun kedepan agar mahasiswa dapat mengembangkan potensinya.

Bagikan artikel ini

Tambahkan Komentar Anda
Disqus comments