Sekotong Dijadikan Basis Latihan Pratugas Satgas Pamtas RI-RDTL - www.okenews.net

Kamis, 21 Januari 2021

Sekotong Dijadikan Basis Latihan Pratugas Satgas Pamtas RI-RDTL

OkeNews.net - Seusai dibuka oleh Pangdam IX/Udayana, Sebanyak 400 personel Satgas Pamtas RI-RDTL Yonif 742/SWY dibawah pimpinan Danyonif 742/SWY langsung melaksanakan pergeseran pasukan (Serpas) menuju daerah latihan di wilayah Kecamatan Sekotong komplek Kabupaten Lombok Barat.


Serpas menuju daerah latihan menggunakan puluhan unit Fuso dan truk  yang dibagi menjadi tiga gelombang sehingga tidak terlalu panjang dan dapat mengurangi kemacetan di jalan raya.


Demikian dikatakan Danyonif 742/SWY Mayor Inf Bayu Sigit Dwi Untoro di Mako latihan Pratugas Yonif 742 Sekotong, Kamis (21/1/2021).


Menurutnya, Sekotong komplek dijadikan sebagai pusat latihan karena wilayahnya yang masih alami dan berbukit-bukit sehinga sangat bagus dijadikan tempat latihan.


"Jadi latihan ini diperanggapkan di wilayah yang sebenarnya di perbatasan RI-RDTL, disana terdapat 20 pos dan 1 Mako maka disini juga dibuatkan hal yang sama dengan kegiatan yang berbeda-beda," terang Sigit.


Adapun kegiatan masing-masing pos, lanjutnya, ada penyuluhan kesehatan, penyuluhan hukum, mengajar, komsos, pengecekan pelintas batas, patroli dan lainnya.


"Ada juga program unggulan yang nanti akan kita kembangkan di daerah perbatasan," imbuhnya.


Selain itu, Alumnus Akmil 2003 itu juga bangga dan apresiasi atas semangat anggotanya meskipun diguyur hujan mulai Serpas hingga hari ini tetap semangat melaksanakan kegiatan yang didukung para pelatih yang sudah berpengalaman.


"Mohon doanya agar semua berjalan aman dan lancar sesuai harapan," pungkasnya.

Bagikan artikel ini

Tambahkan Komentar Anda
Disqus comments