Okenews - Seorang pria di Desa Wora, Kecamatan Wera, Kabupaten Bima, AN, ditemukan tewas tergantung dengan seutas tali nilon di rumahnya, Selasa (4/5/2021) pagi.
Kapolres Bima Kota melalui Kasi Humas Iotu Jufrin, mengatakan aksi nekat ini dilakukan pria berusia 30 tahun tersebut, karena diduga depresi berat setelah ditinggal istrinya.
“Jasadnya ditemukan ibu kandung korban di dalam kamar rumahnya di Dusun Dadi Rade, Desa Wora, Kecamatan Wera,” ujarnya pada wartawan.
Di lokasi, polisi mengamankan seutas tali nilon warna biru sebesar jari manis orang dewasa sepanjang dua meter, yang melingkari leher dan jasad korban.
Diungkapkan Jufrin, korban sesuai keterangan para saksi, telah memiliki seorang istri yang berasal dari Desa Saneo, Dompu dan hingga saat ini korban tinggal sendiri di rumahnya. Istrinya konon meninggalkan korban karena kerap dianiayai korban, terlebih ketika penyakitnya kambuh.
Usai ditemukan tewas tergantung sekitar pukul 12.00 Wita, tim medis dari Puskesmas Wera melakukan pemeriksaan fisik luar dan tidak ditemukan adanya tanda-tanda kekerasan.
Keluarga korban pun menolak untuk dilakukan autopsi dan menerima kejadian tersebut. Korban dikatakan mengalami gangguan mental sekitar setahun yang lalu.