Okenews - Siswa MAN 1 Lotim sukses menggondol 8 medali yakni 5 medali perak dan 3 medali dalam lomba olimpiade bahasa Inggris dan bahasa Indonesia yang diselenggarakan Instinct Olympiad, Ahad 20 Juni 2021 dengan peserta yang ikuti dari MAN 1 Lotim sejumlah 11.
"Dari 11 itu, sebanyak 8 siswa sukses meraih medali," ungkap Nuramanah selaku Pembina Club Bahasa Indonesia MAN 1 Lotim saat menerima apresiasi dari Kepala Madrasah M. Nurul Wathoni pada wartawan di Selong, Senin (21/06/2021).
Semua porelehan prestasi ini merupakan buah dari kesungguhan pembina dan siswa dalam mengukuti bimbingan rutin dalam club ektra masing-masing yang didukung secara penuh oleh pimpinan madrasah, baik dukungan moral dan dukungan anggaran yang proporsional.
"Kami selaku pimpinan mendukung penuh semua kegiatan siswa, baik akademik maupun non akdemik," papar Kepala MAN 1 Lotim M Nurul Wathoni.
Adapun hasil dan medali lomba olimpiade bahasa oleh MAN 1 Lotim sebagai berikut ;
- Rizka Aulia (Xl IIS 1) meraih medali perak bidang Bahasa Indonesia.
- Nanang Surya Jagat (X IIS 3) meraih medali perak Bahasa Indonesia
- Rizki Rohmatin Pebriani (X IIS 3) meraih medali perak bidang Bahasa Indonesia
- Rafif Mardiyanto (X IIS 4) meraih medali perak bidang Bahasa Indonesia
- Riadatun Nafs (xmiia2) meraih medali perak bidang Bahasa Indonesia
- Elmania Daniati ( XI IIS 2) meraih perunggu Bahasa Inggris
- Ladya Raisya Fatimah (XI MIIA 1) medali perunggu Bahasa Inggris
- Gian Kausari (X MIA 4) meraih perunggu Bahasa Inggris.