Okenews - Puluhan mahasiswa Program Studi Farmasi Universitas Hamzanwadi yang terpilih pada Program Kompetisi Kampus Merdeka (PKKM) mengikuti magang industri di salah satu perusahaan obat herbal berbahan dasar tanaman kelor.
Ketua Taskforce PKKM UNHAM Dr. Padlurrahman, M.Pd menyampaikan, kegiatan magang industri akan berlangsung di 7 perusahaan. Baik lokal maupun luar daerah yang menjadi mitra kampus bermoto religius berbudaya santri itu.
"Saat ini yang mereka dilepas dan akan melakukan magang industri di perusahaan penghasil obat herbal. Menariknya, perusahaan ini mengembangkan salah satu obat herbal berbahan dasar tanaman kelor," papar Padlurrahman, Kamis (12/08/2021).
Sebelum pelepasan magang hari ini, mahasiswa telah mengikuti tahapan proses dari PKKM seperti webinar dan workshop. Melalui kegiatan ini, ia berharap akan memberikan kontribusi positif bagi upaya memperpendek masa studi mahasiswa di program studi Farmasi.
"Karena magang ini mememilik SKS satu semester yang masuk dalam kurikulum. Itulah sebabnya, bisa mempersingkat waktu studi," papar Direktur Pascasarjana UNHAM itu.
Sementara itu, Direktur Kerjasama dan Humas UNHAM Dr Muhammad Halqi berharap, kegiatan mahasiswa seperti ini harus dimaksimalkan, karena tidak semua mahasiswa memiliki kesempatan dalam PKKM ini.
Program ini lanjut Halqi diperoleh melalui kompetisi. Ribuan kampus di Indonesia, namun hanya 142 yang meriah program ini. Di Universitas Hamzanwadi saja, ada 2 fakultas yang lulus yakni kesehatan dan teknik.
"Jadi, kita harapkan semua peserta yang dilepas untuk mengikuti magang industri ini benar-benar serius. Kampus sudah menjalin kerja sama dengan perusahaan tempat magang," tutupnya.