Geger, Orok Bayi Ditemukan Tebungkus Plastik di Pinggir Jalan - www.okenews.net

Senin, 14 Maret 2022

Geger, Orok Bayi Ditemukan Tebungkus Plastik di Pinggir Jalan


Okenews.net
- Warga Desa Mambalan pagi-pagi geger dengan penemuan orok bayi yang terbungkus plastik. Orok bayi tersebut ditemukan dalam kondisi utuh sudah tidak bernyawa.

“Orok bayi itu ditemukan di pinggir jalan di sisi selatan jalan raya Mambalan dalam kondisi sudah meninggal, ” kata Kapolsek Gunungsari, Akp Agus Eka Artha Sudjana, Senin (14/3/2022).  

Bayi malang ini ditemukan pertama kali oleh warga yang melintas di lokasi, yang terbungkus plastik merah yang dibungkus lagi dengan kain ungu. 

Karena curiga bungkusan ini dibuka dan ternyata berisi bayi yang tali pusarnya masih menempel, Kejadian ini kemudian dilaporkan ke polisi. 

"Piket SPKT Polsek Gunungsari yang mendapat laporan tersebut bekerjasama dengan Spkt Polresta Mataram langsung melakukan olah TKP," beber Agus.

Bayi itu berjenis kelamin perempuan dan diperkirakan baru saja dilahirkan. Hal ini bisa dilihat dari tali pusarnya yang masih menempel. Sedangkan kondisi fisik bayi ini sudah lengkap.

Orok ini kemudian dibawa puskesmas penimbung untuk dilakukan pemeriksaan awal, selanjutnya dibawa ke RS. Bhayangkara Polda NTB untuk dilakukan autopsi. 

“Untuk kasus ini masih dalam penyelidikan petugas, termasuk meminta keterangan dari sejumlah saksi,” ujarnya.

Bagikan artikel ini

Tambahkan Komentar Anda
Disqus comments