Oleh: Kelompok 19 Gelombang 5 PMM UMM
Kelompok 19 Gelombang 5 PMM Universitas Muhammadiyah Malang melakukan PMM di MI Rauddlatushibyan NW Belencong Lombok Barat. Kegiatan Pengabdian Masyarakat oleh Mahasiswa (PMM) ini adalah untuk mengaplikasikan Hilirisasi hasil Penelitian Universitas Muhammadiyah Malang (UMM). Selain itu, melalui PMM ini mahasiswa menyelenggarakan berbagai kegiatan positif pada masyarakat. Salah satu tujuannya untuk menyalurkan hasil aspirasi penelitian.
Salah satu kegiatan yang dilakukan kelompok 19 gelombang 5 pada tanggal 15 Agustus 2023 yang dilakukan oleh Nurul Fuji L yang berasal dari prodi Kesejahteraan Sosial, Maman Arya S, Al Hasan Ali Jaber, dan Adinda Indah Erliana yang berasal dari prodi Hubungan Internasional serta diketuai oleh Baiq Yusrina H yang berasal dari prodi Kesejahteraan Sosial dan didampingi oleh dosen pembimbing lapangan Bapak Ach. Apriyanto Romadhan,S.IP., M.S.
Melalui kegiatan ini, kelompok 19 gelombang 5 mengajak siswa/siswi belajar mengenai cara berwirausaha dengan acara Market Day. Belajar Menjadi Pengusaha Cilik adalah sebuah program yang mengajarkan anak-anak bagaimana menjadi wirausaha muda.
Market Day merupakan sebuah acara yang kelompok 19 ambil untuk dikaitkan dengan program ini, di mana siswa/siswi dapat memamerkan produk mereka dan menjualnya kepada masyarakat yang ada di sekolah.
Dengan adanya kegiatan Market Day mahasiwa dapat memberikan feedback bagi siswa-siswi untuk melaksanakan kegiatan:
- Mengembangkan keterampilan: Dengan itu dapat memberikan kesempatan kepada siswa/siswi untuk mengembangkan keterampilan yang ada pada diri mereka. Mengikuti kegiatan “Belajar Menjadi Pengusaha Cilik” dapat memberikan banyak manfaat bagi anak-anak.
- Meningkatkan rasa percaya diri: melalui program ini, siswa/siswi dapat percaya pada diri mereka sendiri dengan melihat seberapa jauh kemampuannya dan membantu mereka dalam segala di kehidupannya kelak.
- Mendorong kreativitas: Program market day ini mendorong siswa/siswi untuk berkreasi dan memunculkan ide pada dirinya.
Kegiatan Market Day ini sesuai dengan program kerja kegiatan PMM kelompok 19 gelombang 5 sehingga dengan adanya kegiatan Market Day memberikan siswa/siswi pribadi yang kreatif dan memiliki keterampilan sehingga hal tersebut berdampak baik baik siswa/siswi dan di harapan kelompok 19 gelombang 5 hal yang mereka sudah terapkan bisa diterapkan kembali dengan lebih baik oleh ibu/bapak guru MI Raudlatushibyan NW Blencong.