Tepat pada malam Ahad, 30 September 2023, tim Paskib MAN 1 Lotim mempersembahkan prestasi yang membanggakan kareba sukses meraih sejumlah prestasi cemerlang berupa juara utama ke-2, juara PBB terbaik ke-2, Juara Danton Terbaik dan Juara Pelatih Terbaik.
Atas torehan prestasi ini tim paskib MAN 1 Lotim sukses membawa piala kemenpora RI setinggi 2 meter, termasuk 3 piala lainnya dan juara hadian uang tunai lebih dari 2 juta rupiah.
"Alhamdulillah tim berhasil mempersembahkan piala untuk madrasah," papar Hj Siti Surodiana selaku tim prestasi MAN 1 Lotim didampingi pembina Paskib M Sardi dan Ahmada Fatoni.
Kepala MAN 1 Lombok Timur M. Nurul Wathoni turut mengucapkan selamat dan bangga atas prestasi gemilang yang telah diraih oleh tim siswa, pembina pelatih, dan tim prestasi MAN 1 Lotim.
Prestasi ini adalah bukti nyata dari kerja keras, disiplin, dan semangat juang yang tinggi dari para siswa MAN 1 Lotim terlebih pada lomba ini mereka berhasil membawa piala kemenpora.
Tim MAN 1 Lotim ini menjadi satu-satunya tim paskib di NTB yang rutin mengikuti lomba paskib tingkat nasional ke pulau Jawa dengan pembiayaan secara mandiri oleh pihak madrasah.
Sementara itu, Kepala Kemenag Lotim H Sirojuddin saat menerima penyerahan piala dari tim paskib di MAN 1 Lotim pada hari rabu 3 oktober 2023 menyampaikan rasa syukur dan kebanggaannya.
Saya turut merasa bangga dan terharu dengan capaian prestasi demi prestasi yang diraih siswa MAN 1 Lotim termasuk hari ini saya menerima penyerahan piala juara paskib tingkat nasional yang tingginya 2 meter.
Luar biasa, tentu prestasi ini hadir karena bimbingan para guru dan pelatih yang ada di MAN 1 Lotim karena prestasi tidak bisa lahir atau muncul secara indivual oleh tim tanpa bimbingan guru dan dukungan maksimal dari pimpinan madrasah serta komite madrasah.