Gencarkan PTSL, BPN Imbau Masyarakat Urus Surat Kepemilikan Tanah - www.okenews.net

Kamis, 25 Januari 2024

Gencarkan PTSL, BPN Imbau Masyarakat Urus Surat Kepemilikan Tanah

Kasi Pendapatan Hak dan Pendaftaran BPN Lotim, Darmawan
Okenews.net - Badan Pertanahan Negara (BPN) Lombok Timur masih gencar melakukan sosialisasi Program Pendaftaran Tanah Sistematis Lengkap (PTSL).

Hal itu dilakukan mengingat sampai tahun 2024 ini masih banyak masyarakat yang belum memiliki surat dan pembuktian tanah secara sah oleh negara.

"Bagi masyarakat yang belum memiliki sertifikat segera diurus," ungkap Kasi Pendapatan Hak dan pendaftaran BPN Lotim Darmawan, Rabu 23/01/2024.

Tahun 2024 ini akan difokuskan di beberapa desa yang ada di Lombok Timur, yakni Desa Pengadangan, Labuhan Lombok, Sukamulia, Sukamulia Timur, Kotaraja, dan Kerumut. 

Darmawan menegaskan ukuran tanah yang bisa masuk dalam katagori program tersebut tidak dibatasi, asalkan ada pembuktian sah dari pihak pihak terkait terutama dari desa setempat. 

"Sasaranya bebas, walapun itu tanah tempat ibadah, yang penting masyarakat mau, kita tidak akan persulit dalam pengurusan," sambungnya.

Untuk memudahkan pengurusan, pihaknya telah melantik satgas di setiap desa termasuk melibatkan kepala desa, sedangkan minggu depan dijadwalkan untuk penyuluhan.

Setelah itu dilanjutkan turun untuk pengukuran ataupun pengumpulan data yang dibutuhkan dalam proses administrasi. 

Pihaknya berharap kepada masyarakat untuk mendukung dan sama-sama saling rangkul untuk mensukseskan progran dari BPN tersebut.

"Mari sama-sama kita ajak masyarakat, kita bantu masyarakat, dan kita berikan pemahaman terkait pentingnya tertib administrasi, guna keabsahan sebuah kepemilikan," ajaknya.

Bagikan artikel ini

Tambahkan Komentar Anda
Disqus comments