Selaku Komandan Satgas TNI Manunggal Membangun Desa (Dansatgas TMMD) Ke-121, Sigit memastikan kesiapan upacara penutupan TMMD yang akan dilaksanakan pada Kamis (22/8) besok.
Pada kesempatan tersebut, Dansatgas mengecek kesiapan personel, perlengkapan yang akan digunakan termasuk teknis pelaksanaannya selama proses penutupan.
Seusai melaksanakan pengecekan dan gladi upacara, Bayu Sigit mengingatkan seluruh personelnya untuk tetap semangat dan memberikan yang terbaik di penghujung Satgas TMMD kepada masyarakat.
Hal ini mengingat selama satu bulan keberadaan personel yang tergabung dalam Satgas berkumpul dan berbaur serta bekerja sama dengan masyarakat untuk mensukseskan TMMD dengan baik.
“Kita tunjukan kepada masyarakat bahwa pelaksanaan TMMD ke 121 ini berjalan lancar dan sukses sampai dengan upacara penutupan,” imbaunya.
Selain itu, mantan Danyonif 742/SWY itu juga mengatakan TMMD merupakan manifestasi dan komitmen TNI dan Pemerintah Daerah untuk mendukung percepatan pembangunan di Desa sehingga masyarakat dapat menerima langsung manfaatnya.
Untuk ia mengajak seluruh personel jajarannya untuk terus berbuat terbaik kepada masyarakat karena pada waktunya nanti akan kembali menjadi masyarakat.
Sesuai rencana, upacara penutupan TMMD Ke-121 di lapangan Gotong Royong Kecamatan Masbagik akan dihadiri oleh PJU Korem 162/WB dan jajaran.
Termasuk Pemda Lotim dan semua OPD, Muspida Lotim, Muspika Masbagik dan Sikur, tokoh masyarakat, tokoh agama dan warga Desa Loyok dan Desa Kesik yang ikut berpartisipasi dalam mensukseskan program TMMD.