Tim Siswa MAN 1 Lotim Raih Juara Umum Paskib di Mataram - www.okenews.net

Minggu, 01 September 2024

Tim Siswa MAN 1 Lotim Raih Juara Umum Paskib di Mataram

Okenews.net - Sebanyak dua tim siswa dari MAN 1 Lombok Timur mengikuti Lomba Ketangkasan Baris Berbaris (LKBB) Paskibra se-NTB yang diselenggarakan oleh Racana Menwa Universitas Pendidikan Mandalika (Undikma) Mataram. 

Lomba bertajuk "LKBB Yudha Dharma Season 3" ini berlangsung di kampus Undikma Mataram pada Minggu, 1 September 2024 dengan diikuti oleh sekolah/madrasah dari NTB.

Dua tim siswa dari MAN 1 Lombok Timur yang berpartisipasi dalam lomba tahunan yang digelar oleh Undikma ini terdiri dari satu tim Paskibra MAN 1 Lombok Timur dan satu tim Pramuka MAN 1 Lombok Timur. 

Kedua tim tersebut didampingi oleh Pembina Paskibra, M. Sardi Akbar, dan Pembina Pramuka, M. Aznan Bahari yang selalu sabar memberikan pelatihan dan pembinaan.

Dalam lomba yang diikuti oleh puluhan tim Paskibra se-NTB ini, MAN 1 Lombok Timur berhasil meraih gelar juara umum. Dengan prestasi ini, mereka berhak membawa pulang piala juara umum, sertifikat, serta dana pembinaan. 

"Prestasi yang diraih oleh MAN 1 Lombok Timur meliputi: Tim 1 meraih juara 1 Kostum, Tim 2 meraih juara 3 Kostum, Danton Terbaik diraih oleh Hadian Fandu Zamzani, Juara 1 Variasi, Juara 2 Formasi, Juara Harapan 2, dan Juara Utama 1," ungkap M. Sardi.

Kepala MAN 1 Lotim M Nurul Wathoni mengatakan prestasi ini menjadi bukti nyata bahwa proses pembinaan yang telaten dan penuh kedisiplinan telah membuahkan hasil terbaik bagi para siswa. 

Pihak madrasah merasa sangat bersyukur atas pencapaian ini, karena tidak hanya menunjukkan kemampuan siswa dalam berlomba, tetapi juga mencerminkan keberhasilan dalam menanamkan nilai-nilai kedisiplinan dan kerja keras selama masa latihan.

"Sebagai bentuk apresiasi atas usaha dan dedikasi para siswa, madrasah telah menyiapkan reward khusus melalui program Tebus Prestasi," ujarnya, Ahad (01/09/2024).

Program ini dirancang untuk memberikan penghargaan kepada para juara atas kerja keras mereka, sekaligus menjadi motivasi bagi siswa lain untuk terus berprestasi di berbagai bidang. 

"Kami berharap, penghargaan ini dapat mendorong semangat siswa untuk terus berkarya dan mengharumkan nama madrasah di berbagai ajang kompetisi," ujar Wathoni.

Bagikan artikel ini

Tambahkan Komentar Anda
Disqus comments