Pendamping Desa dan Staf BLK Lakukan Vaksin Tahap II
Okenews - Ratusan orang warga yang terdiri dari staf Balai Latihan Kerja (BLK) Lombok Timur Provinsi NTB bersama tenaga ahli, pendamping desa pemberdayaan, pendamping desa teknik infrastruktur dan pendamping lokal desa di Lombok Timur ikuti pelaksanaan vaksinasi tahap kedua.
Kadikes Lotim Pathurrahman bersama TA SDM NTB Hj Rosmiati |
Vaksinasi Covid-19 tahap dua itu digelar di BLK Lombok Timur, Sabtu (8/5//2021). Tampak Tenaga Ahli SDM NTB bersama Kepala Dinas Kesehatan Lombok Timur memantau jalannya vaksinasi itu.
Pada kesempatan itu, Hj Rosmiati mengatakan, pemantauan ini dilakukan untuk memastikan kegiatan vaksinasi tahap II yang diberikan kepada pendamping desa ini berjalan dengan baik dan sesuai tahapan.
Ia menegaskan, pihaknya akan mendukung penuh segala kegiatan pemerintah daerah terutama mensukseskan vaksinasi covid-19, dan upaya menciptakan Kabupaten Lombok Timur sehat dan kondusif.
Sementara Kepala Dinas Kesehatan Lombok Timur H. Fathurrahman mengatakan, yang menjadi indikator suksesnya vaksinasi tahap 2 ini adalah terlaksananya semua proses vaksinasi ini dengan baik dan mempercepat capaian.
Dikatakannya, proses vaksinasi sekarang ini melibatkan 6 orang dokter dengan jumlah peserta 137 orang dengan rician, staf BLK Dosis 1 sebanyak 4 orang, Dosis 2 sebanyak 72 orang, sedangkan pendamping desa dosis 1 sebanyak 58 orang dan dosis 2 sebanyak 3 orang.
Pantaun wartawan, sebelum divaksin, para penerima vaksin melaksanakan beberapa proses di antaranya, terlebih dahulu melaksanakan pendaftaran, dilanjutkan dengan pemeriksaan screening, kemudian dilakukan penyuntikan vaksin.